Tuesday, 12 December 2017

Review Bio-Oil – It’s Your Skin Travel Kit!


Haloha, kali ini aku mau sharing mengenai produk yang sudah diformulasikan oleh kimiawan Jerman bernama Dieter Beier pada tahun 1987. Produk ini sendiri diproduksi di Union Swiss, Afrika Selatan. Produk juga telah melalui proses penilaian keamanan sesuai dengan Peraturan Parlemen Eropa dan Dewan Produk Kosmetik. Profil toksikologi, struktur kimia, tingkat inklusi dan tingkat total paparan harian dari masing-masing bahan yang digunakan dianggap aman untuk digunakan (termasuk untuk digunakan oleh wanita hamil).


Produk ini bernama bio-oil, iya produk ini pasti sudah banyak review tapi kali ini aku mau memberikan review jujur se-jujur-jujurnya. Kenapa aku bilang begitu? Sebab jujur saja awalnya aku sangat tidak mempercayai produk ini mampu menghilangkan bekas luka. Bio-oil ini konon mampu menghilangkan bekas luka, tanda perengangan, warna kulit tidak merata, penuaan dini dan kulit dehidrasi. BTW awalnya aku malas membeli karena produk ini hanya ada size besar dan jujur saja harganya terbilang lumayan mahal bagiku, tapi tenang saja, sekarang produk bio-oil ada yang ukuran 25ml, murah hehe.. Pertama kali melihat aku langsung membeli, lumayan untuk percobaan pemakaian kan, karena bekas lukaku sendiri tidak terlalu banyak dan ukuran produk ini bisa dibawa saat bepergian (travelling) – It’s Your Skin Travel Kit!


Bio-Oil adalah produk spesialis perawatan kulit yang membantu memperbaiki tampilan pada scars dan stretch marks, serta memberikan nutrisi dari ujung rambut hingga ujung kaki.


Apa sih yang unik dan istimewa dari bio-oil sampai aku merekomendasikan produk ini untuk dicoba?

1. Bio-oil merupakan campuran unik dari ekstrak tumbuhan alami dan minyak esensi alami yaitu Calendula, Rosemary, Chamomile dan Lavender yang dipercaya telah digunakan selama berabad-abad untuk menghaluskan, mencerahkan, menyeleraskan serta meregenerasi kulit.
2. Mengandung bahan terobosan; PurCellin OilTM, sehingga dapat dengan cepat terserap di kulit dan sering disebut sebagai “dry oil”
3. Bio-Oil telah terbukti berhasil memperbaiki tampilan kulit – ini terbukti dari uji klinis dan rekomendasi pribadi dari pengguna

Kandungan utama bio-oil



Bio-oil membantu memperbaiki tampilan kulit akibat scars, iya aku punya beberapa bekas luka apalagi kalau sedang berpergian ke luar negeri yang memiliki 4 musim. Karena kebiasaan keluargaku untuk travelling sewaktu musim dingin maka aku memiliki beberapa kulit yang kering dan tandanya itu loh, enggak banget (T_T)





Maka dari itu aku mengoleskan sedikit demi sedikit (menghemat, uhuk) tapi walau sedikit aku mendapatkan manfaatnya loh, iya bekas lukaku semakin menghilang, sayangnya aku belum sempat foto before-nya karena aku kemarin itu belum kepikiran untuk review.




Nah, selain untuk menghilangkan bekas luka, bio-oil memiliki kemampuan lain loh! Bahkan dari ujung rambut sampai dengan ujung kaki. Kebayang donk ga sia-sia aku membeli bio-oil travel size ini?



Klik gambar bila tidak terbaca ^^

So far karena aku sendiri belum menikah maka aku belum hamil jadi strech mark ku pun cuman ada secuil karena perubahan berat badan, aku mau rutin emakai selama 8 minggu dan mengupdate posting ini pada bulan Februari 2018 nanti ^^

Untuk bekas lukaku yang lumayan 'menonjol' bio-oil lumayan menolong untuk memperkecil ukuran tonjolan tersebut, beneran loh sudah kempes jauh sampai aku akhirnya percaya khasiat bio-oil, hehe..

Untuk warna kulit tidak merata, kulitku belum kucoba sih untuk menggunakan di bagian badan, tapi akan kucoba setelah ini ^^

Belum ada kerutan di sekitar leherku, hehe.. Tapi boleh loh kalian coba dan share ke aku di kolom komentar ^^


Belum ada kerutan juga sekitar tubuh, hehe.. Tapi boleh loh kalian coba dan share ke aku di kolom komentar ^^

Kulitku belum menyentuh musim dingin lagi ahaha, tapi bio-oil pasti kubawa kalau travelling lagi karena lebih berguna daripada body oil lain, ukurannya juga praktis dan tidak memenuhi koper loh!

Aku mencoba mengoleskan bio-oil di bekas jerawat dan tidak ada hasil negatif sama sekali, semoga bekas jerawatku bisa hilang, hehe..^^


Tips seputar perawatan kulit menggunakan bio-oil
1. Bio-oil aman digunakan pada bekas luka segera setelah kulit di permukaan yang telah sepenuhnya sembuh. Bio-oil tidak boleh diterapkan pada luka terbuka atau kulit rusak. Hasil bio-oil akan bervariasi dari individu ke individu sesuai dengan faktor eksternal seperti umur dan sejarah kulit bermasalah.

2. Perlu diketahui meskipun bio-oil diformulasikan untuk membantu

memperbaiki tampilan kulit, namun untuk bekas luka permanen akan sulit untuk diperbaiki.

3. Selama kehamilan, bio-oil harus diterapkan dari awal trimester kedua ke daerah-daerah yang rentan terhadap timbulnya stretch marks, karena pada trimester kedua ini kulit bagian perut sudah mulai membesar mengikuti pertumbuhan janin yang memungkinkan timbulnya stretch marks.


4. Bio-oil boleh digunakan pada anak di atas 2 tahun.


5. Bio-oil hanya digunakan untuk pemakaian luar (topikal).


6. Bio-oil juga mempunyai manfaat ekstra dari ujung rambut hingga ujung kaki yang dirasakan oleh pengguna setia di luar fungsi dasar bio-oil.


-------------------------------------------------------------------- Informasi lebih lanjut, silahkan menghubungi:
1. Ms. Ida Ayu Suksmawadanti [Perwakilan PT. Radiant Sentral Nutrindo] dengan email suksma@nutrindo.com

2. Website Bio-Oil


3. Youtube Bio-Oil Indonesia

My first video record (>_<)





Bekas luka di kaki, hasil menabrak besi dua kali berturut, update bulan Desember setelah pemakaian kurang lebih sebulan ^^


Berapa harga bio-oil dan dimana bisa membeli bio-oil?

#BioOilInspiresYou dan #BioOil25ml X Female Daily Network

No comments: